Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT ADIKSI PESERTA DIDIK PADA GAME ONLINE DENGAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI KELAS XI SMA NEGERI 1 WONOMULYO

RISKA LIANA, RISKA LIANA (2023) HUBUNGAN ANTARA TINGKAT ADIKSI PESERTA DIDIK PADA GAME ONLINE DENGAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI KELAS XI SMA NEGERI 1 WONOMULYO. Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

[thumbnail of skripsi ikka-7_organized.pdf] Text
skripsi ikka-7_organized.pdf

Download (757kB)
[thumbnail of skripsi ikka-7.pdf] Text
skripsi ikka-7.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Game online lebih banyak dimainkan oleh anak-anak yang berstatus masih pelajar hingga lupa waktu seringkali waktu belajar terganggu karena permainan game online ini. Mereka lebih dominan menghabiskan waktu di depan handphone maupun komputer untuk bermain game, sehingga dapat berdampak besar pada psikologis anak. Saat ini, game online yang cukup terkenal di kalangan remaja seperti Mobile Legend (ML), Arena of Valor (AoF), Clash of Clans (CoC), Fortnite, Dota 2 dan Player Unknown’s Battle Ground (PUBG). Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui hubungan antara tingkat adiksi game online dengan minat dan prestasi belajar biologi peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Wonomulyo. Metode yang digunakan untuk menentukan jumlah sampel dalam penelitian adalah menggunakan teknik purposive sampling, sehingga sampel yang digunakan berjumlah 82 orang. Data dikumpulkan melalui bentuk angket kemudian disebarkan kepada peserta didik dan nilai ulangan akhir semester (UAS) peserta didik. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara tingkat adiksi game online dengan minat belajar biologi kelas XI SMA Negeri 1 Wonomulyo, yang dibuktikan dengan hasil uji korelasi dengan nilai r – 0,351 menunjukkan keeratan hubungan pada kategori rendah dengan arah korelasi negatif. Nilai signifikan < 0,05 yang artinya H1 diterima dan H0 ditolak. Hubungan tingkat adiksi game online dengan prestasi belajar biologi dengan nilai r 0,040 menunjukkan keeratan hubungan pada kategori sangat rendah dengan arah korelasi positif. Nilai signifikan > 0,05 yang artinya nilai tidak signifikan sehingga artinya H0 ditolak dan H1 diterima.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: HUBUNGAN ANTARA TINGKAT ADIKSI PESERTA DIDIK PADA GAME ONLINE DENGAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI KELAS XI SMA NEGERI 1 WONOMULYO
Uncontrolled Keywords: Adiksi, korelasi, minat belajar, prestasi belajar
Subjects: FAKULTAS ILMU KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN > Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Irman Perpustakaan
Date Deposited: 28 Aug 2024 02:52
Last Modified: 28 Aug 2024 02:52
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/800

Actions (login required)

View Item
View Item