Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

DOMINASI ELIT BANGSAWAN DALAM KONTEKS KEPEMIMPINAN BUPATI DI KABUPATEN MAJENE

NURUL QISWA, NURUL QISWA (2024) DOMINASI ELIT BANGSAWAN DALAM KONTEKS KEPEMIMPINAN BUPATI DI KABUPATEN MAJENE. Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

[thumbnail of NURUL QISWA (pdf.io).pdf] Text
NURUL QISWA (pdf.io).pdf

Download (672kB)
[thumbnail of NURUL QISWA.pdf] Text
NURUL QISWA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui dominasi elit bangsawan dalam konteks kepemimpinan bupati di Kabupaten Majene. Jenis
penelitian yang dilakukan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Adapun hasil yang diperoleh bahwa elit politik itu disebabkan oleh kelompok atau komunitas tertentu yang ingin memenangkan calon yang dipegangnya dalam pilkada. Begitupun dengan elit politik lokal merupakan kelompok dalam suatu daerah yang dipimpin oleh seorang tokoh masyarakat atau tokoh agama, yang memegang satu nama calon untuk dimenangkan dalam pilkada. Adanya elit politik dan elit politik lokal ini, mengakibatkan sistem politik kekerabatan terjadi. Sistem kekerabatan ini tentunya dimulai dari calon yang akan dimenangkan memiliki kedekatan dengan masyarakat, atau bisa saja salah satu tokoh
masyarakat yang ditunjuk menjadi tim sukses yang melakukan kampanye di masyarakat. Politik kekerabatan sudah pasti akan terjadi dimanapun, khususnya di kabupaten Majene ini, karena masyarakat akan memilih orang yang dikenalnya dan tidak mungkin memilih orang yang tidak dikenalnya. Lahirnya sistem kekerabatan pun tidak jauh dari elit bangsawan. Elit bangsawan memiliki posisi tertinggi dimasyarakat Majene karena memiliki karisma. Keberhasilan para leluhurnya dalam memimpin Majene juga diharapkan mengalir darah kepemimpinan dalam diri anak-cucunya. Selain itu, kecukupan finansial di waktu dulu seorang bangsawan dalam menyekolahkan anaknya, juga menjadi tolak ukur kekuatan elit bangsawan dalam memimpin Kabupaten Majene. Olehnya itu, dapat dikatakan bahwa peran elit bangsawan dalam memimpin kabupaten Majene sangat kuat. Selain keberhasilannya dalam menempuh pendidikan, jiwa karismatik karena berasal dari keturunan bangsawan menjadikan mereka sebagai orang yang yang diagungkan dan ditinggikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Elit Politik; Sistem Kekerabatan; Elit Bangsawan.
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK > Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Depositing User: Unnamed user with email Aryati@gmail.com
Date Deposited: 21 Aug 2024 01:58
Last Modified: 21 Aug 2024 01:58
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/719

Actions (login required)

View Item
View Item