Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

STRATEGI PENGEMBANGAN INDUSTRI TEMPE DI DESA KEBUNSARI KECAMATAN WONOMULYO KABUPATEN POLEWALI MANDAR SULAWESI BARAT (STUDI KASUS INDUSTRI TEMPE MEKARSARI)

MISBAYANTI, A0117323 (2023) STRATEGI PENGEMBANGAN INDUSTRI TEMPE DI DESA KEBUNSARI KECAMATAN WONOMULYO KABUPATEN POLEWALI MANDAR SULAWESI BARAT (STUDI KASUS INDUSTRI TEMPE MEKARSARI). Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

Full text not available from this repository.

Abstract

Misbayanti. Strategi Pengembangan Industri tempe di Desa Kebunsari Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar Sulawesi Barat. Dibimbing oleh Andi Werawe Angka dan Muhammmad Arhim Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui alternatif strategi yang dapat diterapkan dalam mengembangkan Industri Kecil Tempe di Desa Kebunsari. 2) mengetahui prioritas strategi yang paling efektif diterapkan dalam usaha mengembangkan Industri Tempe di Desa Kebunsari, Kecamatan Wonomulyo. Subjek penelitian ini adalah para karyawan yang membuat tempe dan pemilik Industri Tempe. Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer berupa pemilik Industri Tempe dan para Karyawan, serta data sekunder berupa Profil Desa, Profil Perusahaan, data dari dinas terkait, dan data dari Dinas
Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Polewali Mandar. Teknik Pengumpulan data berupa wawancara, dokumentasi, dan Memberikan Kusioner kepada Pemilik Industri dan Karyawan.
Teknik analisis data menggunakan Analisis SWOT untuk mengetahui kondisi internal dan eksternal suatu usaha yang selanjutnya akan digunakan sebagai dasar untuk merancang strategi pengembangan Industri Tempe. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa kondisi internal Industri Mekarsari memiliki nilai 0,15 Sedangkan pada kondisi ekternal Industri Mekarsari Desa Kebunsari menunjukkan nilai -0,045. Posisi Industri Mekarsari di Desa Kebunsari saat ini berada pada fase strategi diversifikasi. Hal ini dibuktikan pada matriks internal dan eksternal SWOT yang menunjukkan keadaan Industri berada pada kuadran 2 yang merupakan situasi yang cukup menguntungkan. Industri Mekarsari di Desa Kebunsari memiliki ancaman dan kekuatan sehingga dapat mengoptimalkan kekuatan intrernal yang dimiliki dalam menghindari ancaman. yang ada. 1. memanfaatkan sumber daya
yang dimiliki oleh industri untuk meminimalisir perubahan terhadap harga bahan baku yang meningkat.2. Meningkatkan kulitas pelayanan terhadap konsumen dan mempertahankan kualitas tempe yang baik untuk bisa selalu bersaing dengan industri lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis SWT, Industri Tempe Mekasari, Strategi Pengembangan
Subjects: FAKULTAS PERTANIAN DAN KEHUTANAN > Agribisnis
Divisions: Fakultas Pertanian dan Kehutanan
Depositing User: Unnamed user with email Aryati@gmail.com
Date Deposited: 09 Jul 2024 06:36
Last Modified: 09 Jul 2024 06:48
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/448

Actions (login required)

View Item
View Item