Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

ANALISIS PERAN ASEAN DALAM MENANGANI PERUBAHAN IKLIM DI ASIA TENGGARA

ISLAMIAH, ISLAMIAH (2024) ANALISIS PERAN ASEAN DALAM MENANGANI PERUBAHAN IKLIM DI ASIA TENGGARA. Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

[thumbnail of ISLAMIAH_organized.pdf] Text
ISLAMIAH_organized.pdf

Download (582kB)
[thumbnail of ISLAMIAH.pdf] Text
ISLAMIAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Perubahan iklim yang terjadi saat ini sangat rentan terhadap peningkatan suhu bumi sehingga mengakibatkan dampak yang sangat signifikan. Hal ini dapat memicu ketidakstabilan regional, karena mampu mengancam sebagian wilayah
yang ada di Asia Tenggara. Kenaikan permukaan air laut, meningkatnya kelangkaan air tawar, pencairan es di kutub, kekeringan, badai dahsyat dan suhu tinggi merupakan konsekuensi perubahan iklim. ASEAN sebagai organisasi
regional di kawasan Asia Tenggara melakukan beberapa upaya untuk mengurangi perubahan iklim tersebut dengan peralihan penggunaan bahan bakar fosil menjadi sumber energi yang lebih ramah lingkungan dan peralihan energi terbarukan,
inisiatif ASEAN dalam menangani perubahan iklim dalam ASEAN Working Group on Enviromentally Sustainable Cities, ASEAN Agreement on Transboundary Haze Pollution dan dalam KTT ASEAN beberapa kali membahas isu perubahan iklim sehingga berinisiatif membentuk ASEAN Working Group on Climate Change yang mampu mendorong peran ASEAN dalam perubahan iklim
lebih baik. Dengan Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaiamana peran ASEAN dalam menangani perubahan Iklim di Asia Tenggara dengan fokus pada
Indonesia dan Thailand dalam menghadapi perubahan iklim di Asia Tenggara. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan menggunakan jenis data
sekunder yang kemudian dianalisa secara kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui buku, jurnal,analisis berita dan media online. Konsep yang digunakan adalah Regionalisme dan Perubahan Iklim. Secara keseluruhan penelitian ini memberikan pemahaman tentang peran ASEAN menangani perubahan iklim di Asia Tenggara dan menghasilkan beberapa kebijakan seperti promosi tranportasi publik yang berhasil menurunkan 1,9% emisi gas rumah kaca dari 842,5 juta MT menjadi 809 juta MT, ketahanan energi Thailand berhasil mengembangkan energi terbarukan pada tahun 2023 sekitar 14,9% sumber energi Thailand berasal dari sumber energi terbarukan seperti biomassa, tenaga air, tenaga surya dan sumber lainnya dan Indonesia berhasil mencapai 13,1%

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: ANALISIS PERAN ASEAN DALAM MENANGANI PERUBAHAN IKLIM DI ASIA TENGGARA
Uncontrolled Keywords: Perubahan Iklim, ASEAN, Regionalisme, Asia Tenggara, Peningkatan suhu
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK > Hubungan Internasional
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Depositing User: Irman Perpustakaan
Date Deposited: 02 Jul 2024 01:43
Last Modified: 02 Jul 2024 01:43
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/431

Actions (login required)

View Item
View Item