Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN PORANG DI KELURAHAN DARMA, KABUPATEN POLEWALI MANDAR

MUTMAINNAH HASRI, MUTMAINNAH HASRI (2023) PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN PORANG DI KELURAHAN DARMA, KABUPATEN POLEWALI MANDAR. Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

[thumbnail of MUTMAINNAH HASRI_organized.pdf] Text
MUTMAINNAH HASRI_organized.pdf

Download (295kB)
[thumbnail of MUTMAINNAH HASRI.pdf] Text
MUTMAINNAH HASRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Porang (Amorphophallus muelleri) adalah salah satu jenis tanaman dari marga Amorphallus yang termasuk ke dalam suku talas-talasan (Araceae). Porang memiliki bulbil (umbi daun) pada persimpangan vena, yang merupakan organ pembeda antara
porang dengan spesies A muelleri blume yang lain. Tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan perlakuan yang paling efektif terhadap pertumbuhan tanaman porang. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Analisis data
menggunakan Uji Anova dengan aplikasi SPSS. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa perlakuan yang digunakan untuk bibit porang menunjukkan adanya interaksi yang sangat nyata untuk perkembangan diameter tanaman pada masing-masing perlakuan pada bibit porang, baik itu bibit ukuran kecil, bibit ukuran sedang maupun bibit ukuran besar yang nilai signifikansinya < 0.05. Begitupula pada semua kelompok yang digunakan menunjukan adanya interaksi yang sangat nyata
untuk perkembangan tinggi tanaman, diameter tanaman, panjang dan lebar daun pada masing-masing kelompok bibit porang yang semua nilai siginifikansinya < 0.05. Sedangakan untuk perlakuan yang paling baik untuk digunakan adalah perlakuan B pada tinggi tanaman, diameter tanaman, dan panajang daun, dan lebar daun. Untuk kelompok yang paling baik digunakan adalah kelompok 2 baik itu untuk tinggi tanaman, diameter tanaman, panjang daun dan lebar daun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN PORANG DI KELURAHAN DARMA, KABUPATEN POLEWALI MANDAR
Uncontrolled Keywords: Tanaman porang, perlakuan, pupuk organik
Subjects: FAKULTAS PERTANIAN DAN KEHUTANAN > Kehutanan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Kehutanan
Depositing User: Irman Perpustakaan
Date Deposited: 21 Jun 2024 03:15
Last Modified: 21 Jun 2024 03:15
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/390

Actions (login required)

View Item
View Item