Irpan, Irpan (2025) ANALISIS TOTAL BAKTERI DAN pH PADA IKAN TERBANG SEGAR DI SENTRA KULINER LABUANG SOMBA. Diploma thesis, Universitas Sulawesi Barat.
SKRIPSI IRPAN JILID.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
SKRIPSI IRPAN JILID (pdf.io).pdf
Download (818kB)
Abstract
Kualitas ikan terbang segar yang menjadi bahan baku dari produk ikan terbang asap yang dijual di Sentra Wisata Kuliner Somba perlu mendapat perhatian khusus, terutama dari segi keamanan pangan. Penelitian ini bertujuan menganalisis kualitas mikrobiologis dan fisik ikan terbang (Hirundichthys oxycephalus) segar yang menjadi bahan baku ikan asap di Sentra Kuliner Labuang Somba, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat. Parameter kualitas yang diukur adalah Angka Lempeng Total (ALT) dan nilai pH. Metode yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan pengambilan sampel secara purposive sampling dari tiga pedagang berbeda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh sampel ikan terbang masih memenuhi ambang batas aman menurut Standar Nasional Indonesia (SNI 2729:2013) untuk ikan segar, yaitu 5 × 10⁵ cfu/g. Meskipun demikian, terjadi peningkatan jumlah koloni bakteri pada seluruh sampel setelah penyimpanan selama 5 hari, menunjukkan penurunan mutu mikrobiologis seiring waktu. Untuk nilai pH, semua sampel berada dalam kisaran pH ikan segar (6,2–6,8), dengan rentang nilai 6,68 hingga 6,88. Secara keseluruhan, ikan terbang yang dijual di Sentra Kuliner Labuang Somba masih dalam kondisi layak konsumsi dari segi mikrobiologis.
The quality of fresh flying fish, the raw material for smoked flying fish products sold at the Somba Culinary Tourism Center, requires special attention, especially from a food safety perspective. This study aimed to analyze the microbiological and physical quality of fresh flying fish (Hirundichthys oxycephalus) used as the raw material for smoked fish at the Labuang Somba Culinary Center, Majene Regency, West Sulawesi. The quality parameters measured were Total Plate Count (TPC) and pH. The method used was descriptive quantitative sampling with purposive sampling from three different vendors. The results showed that all flying fish samples still met the safe threshold according to the Indonesian National Standard (SNI 2729:2013) for fresh fish, which is 5 × 10⁵ cfu/g. However, there was an increase in the number of bacterial colonies in all samples after 5 days of storage, indicating a decline in microbiological quality over time. All samples fell within the pH range of fresh fish (6.2–6.8), with values ranging from 6.68 to 6.88. Overall, the flying fish sold at the Labuang Somba Culinary Center remained microbiologically fit for consumption.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | ALT, pH, Ikan Terbang, Labuang Somba, Kesegaran Ikan ALT, pH, Flying Fish, Labuang Somba, Fish Freshness. |
| Subjects: | FAKULTAS PETERNAKAN DAN PERIKANAN > Perikanan Tangkap |
| Divisions: | Fakultas Peternakan dan Perikanan |
| Depositing User: | Chaeril Anwar |
| Date Deposited: | 16 Oct 2025 03:36 |
| Last Modified: | 16 Oct 2025 03:36 |
| URI: | https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/2395 |
