Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

RESPON PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SEMANGKA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA TANAM COCOPEAT DAN KOTORAN KAMBING

RIFKI ARDIANSYAH, RIFKI ARDIANSYAH (2024) RESPON PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SEMANGKA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA TANAM COCOPEAT DAN KOTORAN KAMBING. Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

[thumbnail of SKRIPSI - RIFKI.pdf] Text
SKRIPSI - RIFKI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[thumbnail of SKRIPSI - RIFKI (pdf.io).pdf] Text
SKRIPSI - RIFKI (pdf.io).pdf

Download (2MB)

Abstract

Budidaya semangka memerlukan tanah gembur dan produktif guna menopang perkembangan dan pertumbuhan juga produksi yang maksimal, serta
pemanfaatan cocopeat dan kotoran kambing sebagai media tanam pada semangka. Penelitian ini dilakukan di Desa Tandung, Kecamatan Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat, selama 4 bulan dimulai sejak Maret sampai Juni 2024, yang berlokasi di lahan milik kelompok tani ”Siaaras” dengan ketinggian tempat berkisar 20 meter diatas permukaan laut. Penelitian ini dilakukan bertujuan agar penggunaan cocopeat dan kotoran kambing dapat menjadi salah satu jenis media tanam baru yang efektif terhadap pertumbuhan dan produksi semangka. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode rancangan acak kelompok faktorial 2 faktor, faktor 1 cocopeat dan faktor ke 2 kotoran kambing sehingga jumlah tanaman yang digunakan sebanyak 48 tanaman. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan cocopeat dan kotoran kambing tidak memberikan pengaruh signifikan yaitu pada parameter produksi semangka. Sedangkan pada dosis 250 gram cocopeat menunjukkan pengaruh signifikan pada pertumbuhan tinggi tanaman (cm) dan jumlah bakal buah (buah), namun tidak signifikan pada produksi semangka.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Semangka, media tanam, cocopeat, kotoran kambing.
Subjects: FAKULTAS PERTANIAN DAN KEHUTANAN > Agrekoteknologi
Divisions: Fakultas Pertanian dan Kehutanan
Depositing User: Unnamed user with email aryatiunsulbar@gmail.com
Date Deposited: 23 May 2025 01:55
Last Modified: 23 May 2025 01:55
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/1908

Actions (login required)

View Item
View Item