Search for collections on Repository Universitas Sulawesi Barat

PENGEMBANGAN E-MODUL PEMBELAJARAN FISIKA TERINTEGRASI KEARIFAN LOKAL MANDAR MA’GASING PADA MATERI DINAMIKA ROTASI DI SMA NEGERI 1 TINAMBUNG

ALFIANI, NABILA (2025) PENGEMBANGAN E-MODUL PEMBELAJARAN FISIKA TERINTEGRASI KEARIFAN LOKAL MANDAR MA’GASING PADA MATERI DINAMIKA ROTASI DI SMA NEGERI 1 TINAMBUNG. Diploma thesis, UNIVERSITAS SULAWESI BARAT.

[thumbnail of ALFIANI NABILA_SKRIPSI FIKSSSSS.pdf] Text
ALFIANI NABILA_SKRIPSI FIKSSSSS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)
[thumbnail of ALFIANI NABILA_SKRIPSI FIKSSSSS_organized.pdf] Text
ALFIANI NABILA_SKRIPSI FIKSSSSS_organized.pdf

Download (739kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan e-modul pembelajaran fisika yang terintegrasi dengan kearifan lokal Mandar ma’gasing untuk kelas XI tingkat SMA yang memenuhi kriteria kelayakan ditinjau dari aspek validitas, kepraktisan, dan efektivitas. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R & D) dengan menggunakan model pengembangan 4-D. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas XI MERDEKA SMAN 1 Tinambung. Tahap penelitian dimulai dengan tahapan Pendefinisian (Define), Perancangan (Design), Pengembangan (Development), dan Penyebaran (Dissemination). Kelayakan e-modul yang dikembangkan mengacu pada 3 kriteria yaitu valid, praktis, dan efektif. Valid diperoleh dari hasil validasi ahli, praktis diperoleh dari angket respon guru dan peserta didik, dan efektif diperoleh dari tes hasil belajar peserta didik. Hasil validasi media oleh validator menunjukkan persentase sebesar 94,53%, sedangkan validasi materi oleh validator memperoleh persentase sebesar 94,45%, sehingga e-modul memenuhi kriteria valid. Uji coba dilakukan dalam dua tahap, yaitu uji coba terbatas dan uji coba luas. Pada uji terbatas yang melibatkan 6 peserta didik, diperoleh tingkat kepraktisan sebesar 90,65%, sedangkan uji coba luas dengan 31 peserta didik dan 1 guru fisika, diperoleh tingkat kepraktisan masing-masing sebesar 96,91%, dan 98%, sehingga kedua uji coba tersebut menunjukkan bahwa e-modul memenuhi kriteria praktis. Selain itu, tes hasil belajar peserta didik menunjukkan persentase ketuntasan sebesar 87,10% yang memenuhi kriteria efektif, sementara angket keefektifan peserta didik dan guru masing-masing menunjukkan persentase 98,98% dan 98% yang juga masuk ke dalam kriteria efektif. Dengan demikian, e-modul pembelajaran yang dikembangkan dinyatakan layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran fisika.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: PENGEMBANGAN E-MODUL PEMBELAJARAN FISIKA TERINTEGRASI KEARIFAN LOKAL MANDAR MA’GASING PADA MATERI DINAMIKA ROTASI DI SMA NEGERI 1 TINAMBUNG
Uncontrolled Keywords: E-Modul Pembelajaran, Kearifan Lokal, Ma’gasing
Subjects: FAKULTAS ILMU KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN > Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Unnamed user with email Irmanunsulbar@gmail.com
Date Deposited: 09 Apr 2025 01:58
Last Modified: 09 Apr 2025 01:58
URI: https://repository.unsulbar.ac.id/id/eprint/1631

Actions (login required)

View Item
View Item